Membangun keunggulan yang sejati

Posted by Noer Rachman Hamidi on Tuesday, August 6, 2013


Manusia di jaman ini sibuk mencari jalan untuk membangun keunggulan di dunia yang semakin kompetitif. Berbagai pendidikan dan pelatihan diikuti, berbagai buku dibaca – tetapi bila satu sumber yang utama tidak dijadikannya sebagai pegangan (Al Qur'an) – maka keunggulan itu tidak akan tercapai.

Maka dengan Al-Qur’an-lah umat ini bisa membangun kembali keunggulan sesuai janjiNya : “Dan kalau Kami menghendaki, sesungguhnya Kami tinggikan (derajat) nya dengan ayat-ayat itu, tetapi dia cenderung kepada dunia dan menurutkan hawa nafsunya yang rendah….” (QS 7:176)

Lalu sholat malam, karena sholat malam memiliki kedudukan tersendiri bagi umat ini dan bahkan sempat diwajibkan. Sholat malam menjadi bukti pemenuhan yang wajib sehingga yang sunnah-pun dilakukan – karena yang melanggengkan sholat malam pastinya sudah melaksanakan sholat wajib.

Sholat malam juga menjadi titik awal pengorbanan untuk mampu meninggalkan kenikmatan duniawi (tidur) untuk meraih kenikmatan yang lebih tinggi – ber munajat kepadaNya.

Maka Allah juga menjanjikan derajat yang lebih tinggi bagi yang melanggengkan sholat malam ini. “Dan pada sebahagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu: mudah-mudahan Tuhan-mu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.” (QS 17:79).

Sehingga umat ini menjadi umat yang tidak tertandingi manakala kita bisa benar-benar beriman, berilmu, beramal, berpegang pada Al-Qur’an & Al Hadits dan sholat malam. Bagaimana kita akan bisa unggul bila kita mengorbankan tidur kita saja tidak bersedia ?. Maka marilah kita napak tilasi pembinaan generasi unggulan di awal lahirnya agama ini, yang kemudian juga berabad-abad diikuti oleh generasi yang mampu menghadirkan kejayaan itu kembali. Insyaallah kita-pun akan bisa melahirkan generasi unggulan dari umat ini. Amin.
‪#‎memotivasi‬ diri sendiri.
www.rumah-hikmah.com Description: Membangun keunggulan yang sejati
Rating: 4.5
Reviewer: google.com
ItemReviewed: Membangun keunggulan yang sejati
Kami akan sangat berterima kasih apabila anda menyebar luaskan artikel Membangun keunggulan yang sejati ini pada akun jejaring sosial anda, dengan URL : https://www.nrachman.net/2013/08/membangun-keunggulan-yang-sejati.html

Bookmark and Share

Grafik Harga Dinar terhadap Rupiah